Pages

Rabu, 17 Februari 2010

Membuat Kotak Komentar Blogger di Bawah Postingan

Kendhin

Blogger Hack, Comment Box


Akhirnya datang juga....
Setelah lama ditunggu-tunggu oleh para penggemar setianya, akhir blogger/blogspot menerbitkan juga comment box atau kotak komentar yang langsung muncul berada dibawah postingan. Kalau dulu hanya berupa link "Post a Comment", maka yang sekarang lain, yg sekarang kotak komentarnya langsung muncul persis dibawah postingan (seperti kotak komentar dibawah ini). Dengan adanya kotak komentar yang seperti ini, akupun rela mengganti kotak komentarku yang dulu (haloscan) dengan comentbox yang ini. Walaupun kotak komentar ini masih dalam draft tapi sudah bisa dinikmati.

Begini nih cara membuat kotak komentar blogger yang berada dibawah postingan.

1. Login ke http://draft.blogger.com, Ingat yang http://draft.blogger.com bukan blogger.com.
2. Trus ke menu Setting-->Comments. Kemudian ganti "Comment Form Placement" menjadi "Embedded below post



3. Kemudian klik "Save Setting"

Sekarang coba kamu lihat blogmu dan coba di klik salah satu postinganmu kemudian lihat hasilnya, apakah sudah ada kotak komentarnya yg dibawah postingan atau belum. kalau sudah berarti langkahnya cukup disini. Kalau belum ikuti langkah berikut ini.
(ini karena kode HTML tiap2 template itu berbeda. Untuk template default dari blogger yang baru, kode HTMLnya sudah berubah, sedangkan template yg lama atau ambil dari luar ada yg belum dan ada juga yg sudah).

4. Selanjutnya pergi ke menu "Layout-->Edit HTML"
5. Beri tanda centang kotak "Expand widget templates".
6. Trus cari kode berikut ini :









7. Kemudian ganti kode tersebut dengan kode dibawah ini:











8. Lalu simpan template kamu.

Lihat deh hasilnya, coba kamu klik salah satu postingan kamu, maka dibawahnya akan muncul kotak komentar seperti punyaku ini (Bagi yang berhasil).
read more...

TIPS "PACARAN YANG ISLAMI"

TIPS “PACARAN YANG ISLAMI”

1. Jangan berduaan dengan pacar di tempat sepi, kecuali ditemani mahram dari sang wanita (jadi bertiga)

“Janganlah seorang laki-laki berkholwat (berduaan) dengan seorang wanita kecuali bersama mahromnya…”[HR Bukhori: 3006,523, Muslim 1341, Lihat Mausu’ah Al Manahi Asy Syari’ah 2/102]

“Tidaklah seorang lelaki bersepi-sepian (berduaan) dengan seorang perempuan melainkan setan yang ketiganya“ (HSR.Tirmidzi)

2. Jangan pergi dengan pacar lebih dari sehari semalam kecuali si wanita ditemani mahramnya

“Tidak halal bagi wanita yang beriman kepada Allah dan hari akhir untuk bepergian sehari semalam tidak bersama mahromnya.” [HR Bukhori: 1088, Muslim 1339]

3. Jangan berjalan-jalan dengan pacar ke tempat yang jauh kecuali si wanita ditemani mahramnya

“…..jangan bepergian dengan wanita kecuali bersama mahromnya….”[HR Bukhori: 3006,523, Muslim 1341]

4. Jangan bersentuhan dengan pacar, jangan berpelukan, jangan meraba, jangan mencium, bahkan berjabat tangan juga tidak boleh, apalagi yang lebih dari sekedar jabat tangan

”Seandainya kepala seseorang di tusuk dengan jarum dari besi itu lebih baik dari pada menyentuh wanita yang tidak halal baginya.” (Hadits hasan riwayat Thobroni dalam Al-Mu’jam Kabir 20/174/386 dan Rauyani dalam Musnad: 1283, lihat Ash Shohihah 1/447/226)

Bersabda Rasulullahi Shallallahu ‘alaihi wassallam: “Sesungguhnya saya tidak berjabat tangan dengan wanita.” [HR Malik 2/982, Nasa’i 7/149, Tirmidzi 1597, Ibnu Majah 2874, ahmad 6/357, dll]

5. Jangan memandang aurat pacar, masing-masing harus memakai pakaian yang menutupi auratnya

“Katakanlah kepada orang-orang beriman laki-laki hendaklah mereka menahan pandangannya dan menjaga kemaluannya..” (Al Qur’an Surat An Nur ayat 30)

“…zina kedua matanya adalah memandang….” (H.R. Bukhari, Muslim, Abu Dawud dan Nasa’i)

6. Jangan membicarakan/melakukan hal-hal yang membuat terjerumus kedalam zina

“Dan janganlah kamu mendekati zina, sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang jelek” (Al Qur’an Surat Al Isra 32)

“Kedua tangan berzina dan zinanya adalah meraba, kedua kaki berzina dan zinanya adalah melangkah, dan mulut berzina dan zinanya adalah mencium.” (H.R. Muslim dan Abu Dawud)

7. Jangan menunda-nunda menikah jika sudah saling merasa cocok

“Wahai para pemuda ! Barangsiapa diantara kalian berkemampuan untuk nikah, maka nikahlah, karena nikah itu lebih menundukan pandangan, dan lebih membentengi farji (kemaluan). Dan barangsiapa yang tidak mampu, maka hendaklah ia puasa (shaum), karena shaum itu dapat membentengi dirinya”. (Hadits Shahih Riwayat Ahmad, Bukhari, Muslim, Tirmidzi, Nasa’i, Darimi, Ibnu Jarud dan Baihaqi).

“Yang paling banyak menjerumuskan manusia ke-dalam neraka adalah mulut dan kemaluan.” (H.R. Turmudzi dan dia berkata hadits ini shahih.)

WARNING:

sebenarnya banyak ulama dan ustadz yang mengharamkan pacaran, misalnya saja ustadz Muhammad Umar as Sewed. jadi sebaiknya segera menikahlah dan jangan berpacaran…



Bagi yang sudah terlanjur berbuat dosa maka bertaubatlah dan jangan putus asa, Allah pasti mengampuni hambanya yang bertaubat dan memohon ampun…
read more...

Selasa, 16 Februari 2010

Internet gratis menggunakan Your Freedom

Posted in category
nternet di “kantor” menggunakan TELKOMnet ASTINET. Walaupun mempunyai bandwith 2Mbps + Fiber Optic, karena di-proxy ( pakai squid ) untuk banyak komputer, malah kadang2 terjadi drop. Pihak administrator, sebenarnya sudah mengantisipasi ini antara lain dengan membatasi pemakai / akses ke website-website...
read more...

Selasa, 09 Februari 2010

Mengubah Panas Knalpot Jadi Listrik
KOMPAS.com – General Motors dengan bantuan dana dari Pemerintah Amerika Serikat, kini gencarkan mengembangkan teknologi otomotif agar konsumsi bahan bakar makin efiensi. Salah satu teknologi yang masih dalam penelitian dan diharapkan bisa digunakan secara komersial adalah mengubah panas knalpot menjadi listrik.

Selanjutnya, energi tersebut bisa disimpan atau digunakan langsung buat mobil hibrida. Bahkan pada mobil yang masih menggunakan mesin konvensional atau motor bakar, langsung digunakan sebagai sumber tenaga untuk mengoperasikan audio, AC dan peralatan lainnya.

Saat ini panas mesin yang terbuang melalui knalpot dibiarkan begitu saja dan belum banyak dimanfaatkan. Cara yang dianggap paling praktis dan memungkinkan diproduksi secara komersial adalah mengubahnya menjadi energi listrik.

Metode yang dilakukan adalah menggunakan logam campuran (alloy) yang diberi nama “shape memory alloy” (SMA). Diharapkan, konsep ini segera menuju ke tahap prototipe yang bisa menghasilkan listrik.

Bagaimana logam tersebut bisa mengubah panas menjadi listrik? “Ketika SMA berbentuk kabel dipanaskan, terjadi pemuaian. Saat dingin (dinginkan dengan tiuapan udara), kekakuan kabel berkurang dan kembali ke bentuk semula,” jelas Jan Aase, Direktur Laboratorium Riset Pengembangan Kendaraan GM. “Selanjutnya gulungan kabel yang berubah-ubah secara fisik tersebut digunakan menggerakkan generator listrik dan dapat dimanfaatkan buat mengisi baterai,” tambah Jan.

Dijelaskan pula, tenaga listrik yang dihasilkan, bisa digunakan sebagai sumber penggerak mobil hibrida. Bahkan untuk mesin konvensional - motor bakar - digunakan sebagai pengganti alternator. Dengan demikian, untuk memperoleh listrik tidak perlu lagi membebankan tenaga yang dihasilkan mesin.
read more...

sponsor



http://bengawan.org/
Indonesian Freebie Web and Graphic Designer Resources


Get cash from your website. Sign up as affiliate.

Lijit Search Wijit


free statistics
free counter

Visitors

free counters

Live traffic Map

Stumble This Fav This With Technorati Add To Del.icio.us Digg This Add To Reddit Add To Facebook Add To Yahoo